California – Apple kembali memperluas bisnisnya dengan membeli sebuah startup. Dimana perusahaan yang berasal dari Cupertino, California ini berhasil mengakuisisi Topsy yaitu sebuah startup yang memiliki keahlian analisis dibidang sosial media.
Seperti yang dilansir dari Mashable, Selasa (3/12/2013), dari The Wall Street Journal mengungkapkan bahwa untuk dapat membeli Topsy, Apple haus merogoh kocek sebesar USD200 juta atau sekitar Rp 2,3 triliun dengan kurs dollar saat ini adalah Rp11.765 per USD.
Sebagai informasi bahwa Topsy adalah sebuah startup yang memiliki layanan untuk menganalisa kicauan twitter bahkan dapat mengumpulkan sebuah sentiment lini masa di sebuah kampanye ataupun pesan.
Memang Apple sebelumnya juga telah mengakuisisi HopStop dan Locationary. Ditambah lagi belum lama ini. Perusahaan raksasa Amerika Serikat ini juga membeli PrimeSense yang dapat membuat sensor dengan tiga dimensi yang diperuntukkan di Xbox Kinect pada generasi pertama.
Dengan adanya akuisisi ini, menunjukkan bahwa perusahaan ini nantinya di masa depan akan mengimplementasikan sebuah sensor yang disematkan di produknya. Namun untuk Topsy dari kabar yang beredar menyebutkan bahwa nantinya akan digunakan untuk layanan iTunes Radio atau sebuah produk iAd.
Pada saat dimintai keterangan terkait pembelian Topsy, juru bicara Apple mengkonfirmasi bahwa memang benar dari waktu ke waktu Apple terus melakukan pembelian ke beberapa perusahaan teknologi. Namun mengenai tujuan dan rencana kedepan, pihak Apple tidak mau berkomentar banyak. (Tita Yanuantari – www.harianindo.com)