Seperti yang dikutip dari Reuters, Minggu (22/9/2013), memang kelompok Al Shabaab ini memiliki hubungan dekat dengan Al Qaeda. Dimana Al Qaeda sendiri selalu bersitegang dengan pasukan perdamaian Kenya yang ada di Somalia.
Bahkan selama ini kelompok Al Shabaab ini sering sudah sering melakukan penyerangan di Kenya. Hal ini akan dilakukannya terus selama Kenya tidak bersedia untuk menarik pasukannya yang ada di luar dari perbatasan Afrika.
Bahkan dari akun twitter, @HSM_Press mengungkapkan bahwa pemerintah Kenya telah melakukan negosiasi dengan Mujahidin di mal. Sedangkan anggota dari Al Shabaab yang allainnya menuliskan dalam akun twitternya bahwa pihaknya telah lama memberikan perlawanan terhadap Pemerintah dan juga warga Kenya di tanahnya. Sehingga untuk saat ini sudah saatnya mereka akan melakukan penyerangan di tanah mereka sendiri. (Rini Masriyah – www.HarianIndo.Com)