Seoul – Nampaknya penjualan dari smartphone terbaru Galaxy S4 tidak sesuai dengan harapan produsen teknologi asal Korea Selatan ini. Dari informasi yang beredar saat ini menyatakan bahwa Samsung telah mengurangi pesanan terhadap ponsel andalannya ini.
Seperti yang dikutip dari Softpedia, Jumat (21/6/2013), artikel terbaru dari ETNews, mengungkapkan bahwa saat ini pihak Samsung hanya memproduksi sebanyak 6,5 juta unit smartphone Galaxy S4 yang akan dijual pada bulan Juli nanti.
Dengan demikian jika dihitung pada bulan April maka turun sebesar 10 juta dan jika dihitung pada bulan Mei turun 12,2 juta. Sehingga dapat disimpulkan bahwa penjualan Samsung Galaxy S4 ini mengalami penurunan yang cukup drastis selama tiga bulan ini.
Pada awal peluncuran Samsung Galaxy S4, dalam minggu pertama saja mencapai empat juta unit. Bahkan kurang sari satu bulan Samsung telah mengapalkan sebanyak lebih dari 10 juta perangkat. Kini nampaknya persediaan dari Samsung Galaxy S4 ini telah menumpuk di pasaran, sedangkan permintaannya menurun.
Hal yang sama juga terjadi pada Galaxy SIII di pasaran. Bahkan pendahulu dari Samsung Galaxy S4 ini nampaknya di tahun ini akan segera dihentikan. Hal ini tidak lain bertujuan untuk meningkatkan penjualan dari Samsung Galaxy S4. (Choirul Anam – www.harianindo.com)