Smartfren dengan produknya Huawei Ascend W1-C00, mengusung teknologi EVDO Rev. B yang memikiki kecepatan download hingga 14,7 Mbps. Produk ini tergolong smartphone murah, dibanderol dengan harga Rp 2 juta. Harga yang sangat cocok dan terjangkau bagi para pengguna smartphone Indonesia.
Menurut Djoko Tata Ibrahim selaku Deputy CEO Smartfren, saat melakukan jumpa pers di Jakarta, Selasa (11/6/2013), mengungkapkan “Selama ini harga smartphone yang beredar di Indonesia harganya tergolong tinggi, oleh karena itu banyak para pengguna yang enggan untuk memilikinya”.
Dengan hadirnya produk Huawei Ascend W1-C00 yang dibaderol Rp 2 juta, diharapkan dapat menggoda para peengguna samrtphone yang ingin mencoba sitem operasi Windows Phone, tegas Djoko.
Huawei Ascend W1-C00 ini memiliki kamera dengan resolusi 5 megapiksel dan juga memiliki lampu flash LED, untuk urusan baterai, smartphone ini memiliki kapasitas 1950mAh. Smartphone milik Smartfren ini tetap menggunakan dua jaringan seperti produk-produk sebelumnya, yakni CDMA dan GSM, serta produk ini telah didukung dengan jaringan CDMA 2000 EVDO Rev. B dan GSM. (Tita Yanuantari – www.HarianIndo.Com)