Espoo – Nokia Lumia 925, smartphone generasi terakhir dengan sistem operasi Windows Phone 8 yang merupakan produk dari pabrikan gadget asal Finlandia, Nokia diberitakan akan segera bisa dibeli oleh para konsumen China dalam waktu dekat ini. Di negeri Tirai Bambu tersebut, Lumia 925 menggunakan nama Lumia 925T.
Perangkat smartphone tersebut rencananya akan turun bersama vendor jaringan seluler lokal, Chine Mobile dan menawarkan jaringan wireless TD-SCDMA. Hal ini seperti yang telah diberitakan oleh Softpedia, Minggu (9/6/2013).
Perangkat Lumia 925T ini datang ke pasaran China dengan spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan seri Lumia 920T yang telah memasuki wilayah China lebih dahulu. Perbedaan yang paling mencolok hanyalah pada beberapa perubahan desain, termasuk frame alumunium yang membungkus seri Lumia 925T.
Lumia 925T memiliki fitur berupa layar sentuh 4,5 inci dengan kualitas HD, sebuah prosesor Snapdragon S4 dual-core 1,5 GHz, RAM sebesar 1 GB, kapasitas penyimpanan memori internal sebesar 16 GB, kamera berkekuatan 8,7 MP pada bagian belakang, kamera untuk panggilan video pada bagian depan dan baterai 2000 mAh.
Nantinya, Nokia Lumia 925T akan turun ke pasaran China dalam warna hitam, putih dan abu – abu pada 17 Juni 2013 mendatang. Untuk menarik para konsumen, pihak Nokia menawarkan cases Superman “Man of Steel” secara gratis pada 925 pembeli pertama. (Galang Kenzie Ramadhan – www.harianindo.com)