Sejumlah titik ini meliputi tempat-tempat kawasan publik seperti rumah sakit, terminal dan lembaga pendidikan, menurut Menkominfo Tifatul Sembiring yang berhasil ditemui harianindo di Universitas Brawijaya pada Sabtu (4/5/2013) mengatakan dengan upaya penambahan fasilitas Wifi disejumlah titik kawasan publik, diharapkan ekonomi berbasis IT bisa semakin maju, ujarnya.
Saat ditanya oleh wartawan harianindo tentang berapa besar anggaran yang digunakan untuk membangun titik Wifi gratis, Tifatul tidak bisa memberikan secara rinci, yang pasti untuk pendanaan semua berasal dari ABPN. tetapi Tifatul tidak hafal berapa nominal yang dianggarkan pemerintah untuk pembangun titik Wifi gratis ini.
Selain program Wifi masih ada lagi program Indonesia Connected yang sedang dijalankan agar bisa mencakup keseluruh pelosok negeri, termasuk layanan internet Kecamatan juga sudah jalan, semua itu guna memberikan kenyamanan untuk masyarakat yang dipelosok negeri agar mudah mengakses internet seara gratis. (Tita Yanuantari – www.HarianIndo.Com)