Vienna â Setelah beberapa waktu yang lalu, Ford dan GM telah menggunakan transmisi DSG 10 untuk mesin diesel. Belakangan ini nampaknya VW ingin ikut mengembangkan transmisi DSG 10. Hal ini memang telah direncanakan oleh pabrik mobil asal Jerman ini untuk bisa mengurangi penggunaan bahan bakar.
Martin Winterkorn, selaku CEO Volkswagen Group, dalam acara International Vienna Motor Symposium 2013 telah mengungkapkan bahwa mereka akan mulai menggunakan teknologi tersebut. Akan tetapi, hingga saat ini pihak VW belum memastikan waktu yang tepat. Selain itu, Winterkom juga mengungkapkan bahwa dengan menggunakan transmisi 10 percepatan ini, maka mobil akan memiliki tingkat efisiensi yang tinggi dan mampu menghasilkan daya yang besar.
Seperti yang dilansir dalam Autoexpress, Minggu (28/4/2013), Selain memiliki daya yang tinggi, transmisi DSG 10 ini juga dapat menurunkan emisi CO2 sebesar 95 g/km yang rencananya akan mulai diperlakukan pada tahun 2020.
Disamping itu, transmisi 10 ini diyakini lebih hemat sekitar 30 persen dalam konsumsi BBM dibandingkan dengan mesin VW sebelumnya. Memang sejak tahun 2000, VW berusaha untuk mengurangi konsumsi bahan bakar dengan menggunakan mesin TDI dan TSI.
Dengan pengembangan transmisi 10 percepatan ini maka nantinya diharapkan bisa lebih hemat lagi, lanjut Winterkorn. Apabila pengembangan dari transmisi DSG 10 ini berhasil, maka VW berencana untuk memproduksi beberapa mobilnya dengan menggunakan transmisi ini. (Tita Yanuantari – www.harianido.com)