Sao Paolo – Honda kembali akan menunjukkan inovasinya dalam hal desain dari salah satu produk sedan kelas bawah mereka yakni Honda City. Nantinya, mobil sedan tersebut akan mengalami pergantian desain pada awal tahun produksi 2015. Mobil dengan titel Honda City 2015 tersebut dikabarkan akan tampil dengan desain yang mengusung konsep “C”. Hal tersebut seperti yang telah diberitakan oleh salah satu situs otomotif dunia yakni carplace.com.br (16/4/2013). Dalam situs tersebut telah dimuat beberapa tampilan sedan andalan Honda tersebut. Banyak pihak meramalkan bahwa mobil yang termasuk dalam kategori city car ini akan secara langsung ditampilkan pada hadapan publik dalam acara Shanghai Auto Show yang rencananya akan dilangsungkan pada minggu depan.
Walaupun demikian, sebenarnya Honda City dengan konsep “C” sebenarnya telah diperlihatkan di Bijing tahun lalu. Namun demikian, pihak Honda kala itu membantah bahwa model ini akan dipasarkan. Perbedaan yang paling nyata pada desain ini dengan desain sebelumnya adalah jarak sumbu roda yang lebih panjang dari edisi sebelumnya. Apabila pada generasi kelima “hanya” memiliki jarak 2.550 mm, maka pada generasi ini kini memiliki jarak 2.600 mm yang membuatnya memiliki volume bagasi sebesar 500 liter. Selain itu, hampir semua komponen yang digunakan pada model ini sama dengan yang digunakan pada model – model sebelumnya yakni dengan menggunakan mesin 4 silinder kapasitas 1,5 liter, 16 katup dengan tenaga 116 PS. (Rani Soraya – www.harianindo.com)