Yang menarik disini adalah Energy Saving dengan kinerja pengembangan teknologi perangkat keras dengan skala minim untuk memberikan energi listrik keseluruhan serta mengatur alur arus listrik hingga 65 persen, atau bisa dikatakan hanya mengkonsumsi listrik sebesar 65 Watt.
Menurut sumber yang HarianIndo temui pada Minggu (14/4) mengatakan, Advan Desbook ini memanjakan penggunanya untuk bisa menonton TV bermain game dan mendengarkan musik langsung dalam satu paket PC saja dengan fasilitas HD yang bagus, pastinya fitur HD yang sudah bisa dinikmati dengan kualitas tampilan yang sangat nyaman dan menarik, Advan Desbook ini sendiri dilengkapi dengan perangkat Intel G620 sampai Core i7 dengan memory RAM 2 GB DDR3.
Advan Desbook ini juga dilengkapi dengan port USB 2.0 sebanyak enam buah dan port 3.0 satu buah, perangkat ini memiliki bobot 9 kg dan sudah dilengkapi dengan keyboard dan mouse portable, dipasaran Komputer Desktop Advan Desbook bisa anda miliki dengan harga Rp. 5-6 Jutaan. ( Tita Yanuantari – HarianIndo)